Download Contoh Undangan Khitanan Anak Yang Bisa Diedit

Tuesday, January 03, 2023
Daftar Isi
Download Contoh Undangan Khitanan Anak Yang Bisa Diedit Vuiral.com - Bagi seorang anak laki-laki yang beragama Islam ketika telah menginjak usia baligh, mereka diwajibkan untuk melakukan khitan atau sunnat.

Tujuan utama dari sunat ini adalah untuk menghindari najis setelah buang air kecil dan mencegah timbulnya penyakit kelamin.

Setelah berkhitan, biasanya orang tua atau wali dari si anak tersebut mengadakan suatu syukuran berupa doa dan makan-makan bersama. Bahkan tak jarang pula mengadakan sebuah pesta besar sesuai dengan adat atau budaya mereka, seperti mengadakan hiburan dangdut dan pertunjukkan lainnya.

Tujuan diadakannya acara syukuran tersebut gunanya untuk menghibur si anak agar cepat sembuh. Selain itu dengan adanya acara tersebut, dapat mempererat tali silaturahmi antar kerabat dan juga warga.

Download Contoh Undangan Khitanan Anak Simple Dan Unik Yang Bisa Diedit Di Microsoft Word

Download Contoh Undangan Khitanan Anak Simple Dan Unik Yang Bisa Diedit Di Microsoft Word
Contoh undangan khitanan anak islami versi lipat 3

Untuk mengadakan suatu acara pesta perayaan khitanan setelah sang anak selesai berkhitan, tentunya kita memerlukan undangan resepsi khitanan anak untuk dibagikan kepada para tamu undangan, apalagi jika kita mengundang banyak tamu untuk hadir.

Sebenarnya untuk membuat undangan khitan anak sangatlah mudah, namun daripada membuang waktu dengan membuat undangan dari awal, mending download undangan khitan di internet berikut ini dengan gratis.

Download Contoh Undangan Khitanan Anak Via Google Drive


Cara Membuat Undangan Khitan Anak Versi Kita Sendiri

Tapi, buat kalian yang masih ingin tetap membuat undangan khitan sendiri, maka saya akan berikan tunjukkan bagian-bagian undangan khitan dan contoh teksnya juga.

Namun pada bagian ini saya hanya akan memberikan contoh undangan khitan anak islami yang simple dan sederhana, tetapi nanti kalian juga bisa membuatnya sendiri supaya menjadi terlihat lebih unik dan menarik.

Persiapan Untuk Membuat Undangan Khitan
1. Kalian harus menyiapkan salah satu software berikut, software desain grafis seperti CorelDraw, software foto editor seperti Adobe Photoshop, atau yang software pengolah kata paling mudah yaitu Microsoft Word.

2. Siapkan background undangan khitan menggunakan gambar yang menarik. Kalian bisa mencari di google dengan keyword "Download Background Image" atau "Download template undangan khitan".

Bagian-Bagian Undangan Resepsi Khitanan
1. Nama para tamu undangan.
Contoh:
Kepada Yth, Bapak/Ibu/Saudara/i :

2. Salam paragraf pembuka.
Contoh:
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Puji Syukur Kami Panjatkan Kehadirat Allah SWT 
Yang Telah Melimpahkan Rahmat Dan Hidayah-Nya Kepada Kita Semua.

3. Isi tujuan undangan khitan, keterangan waktu dan tempat pelaksanaan acara.
Contoh:
Mengharap Dengan Hormat Akan Kehadiran Bapak/Ibu/Saudara/I. 
Dalam Rangka Khitanan Anak Kami :  

M. Wawan Gunawan

Yang Insya Allah Akan Kami Selenggarakan Pada:
Hari: Ahad
Tanggal: 4 Juli 2021
Tempat: Desa KedungBendo RT 04 RW 02, Kec. Tanggulangin, Kab. Sidoarjo

4. Salam salam hormat dan salam penutup.
Contoh:
Merupakan Suatu Kehormatan Dan Kebahagiaan Bagi Kami. Apabila Bapak/Ibu/Saudara/i Berkenan Hadir Untuk memberikan Do’a Restu.
Atas Kehadiran &  Do’a Restu Bapak/Ibu/Saudara/i 
Kami Ucapkan Terima Kasih

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan begini kalian juga bisa membuatnya sendiri menggunakan software Microsoft Word, PowerPoint, CorelDraw, dan Photoshop lalu bisa dikirim lewat wa dan media sosial lainnya.

Demikian artikel mengenai Download Contoh Undangan Khitanan Anak Simple Dan Unik Yang Bisa Diedit Di Microsoft Word Dan Cara Membuatnya secara tuntas. Selamat mencoba.

Promo Menarik
Thumbnail
Diskon Barang Elektronik Di Lazada Hingga 80%
Cek disini
Thumbnail
Promo Cuci Gudang, Diskon Sampai 50%
Cek disini
Thumbnail
Murah Pol - Barang Murah Berkualitas Mewah
Cek disini
Thumbnail
Tampil Cantik Gak Perlu Mahal - Diskon 50%
Cek disini
Thumbnail
Kumpulan Barang Untuk Kesehatan - Diskon 50%
Cek disini
Please Enable JavaScript!
Mohon Aktifkan Javascript![ Enable JavaScript ]
Lazada